BrowserLinux : OS Sederhana untuk Menjelajah Website




Google mengatakan bahwa Web Browser adalah aplikasi yang paling penting bagi semua sistem operasi dan Google juga boleh saja membangun sebuah OS yang hanya berkonsentrasi di sekitar browser. Namun selalu ada pihak yang berpikiran lain. Salah satunya BrowserLinux. Ini sesungguhnya adalah sistem operasi yang berbasis Linux yang telah disederhanakan sehingga hanya mampu menjalankan beberapa program seperti File Manager, Audio Player dan Firefox 3.5.5.

BrowserLinux didasarkan pada Puppy Linux yaitu OS Linux yang ringan dan hanya berukuran 78Mb. It bisa diinstall di USB flash driveSanDisk Cruzer Micro 8 GB USB 2.0 Flash Drive SDCZ6-8192-A11 dengan menggunakan Unetbootin.

Loading sistem operasi dari USB flash disk akan menyita waktu beberapa menit. Dan apabila diinstall di hard disk, maka akan berjalan lebih cepat.

Manfaat dari BrowserLinux ini adalah dapat membebaskan beberapa layanan di sistem operasi (OS)sehingga sumber daya komputer bisa didedikasikan untuk browser, terutama bagi pengguna netbook.

(Wiwiek Juwono)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...